Alamat

Jl. Raya Panglegur KM.4 Pamekasan

Telp./WA

+62 324 322551

Email

mpai@iainmadura.ac.id

MAHASISWA MAGISTER PAI LAUNCHING BUKU PEMIMPIN HEBAT: KEPALA SEKOLAH SEBAGAI ACUAN PENGEMBANGAN PENDIDIKAN

  • Diposting Oleh Admin Web Magister PAI
  • Jumat, 2 Februari 2024
  • Dilihat 128 Kali
Bagikan ke

Pamekasan, 20 Januari 2024. mahasiswa magister Pendidikan Agama Islam (PAI) semester 1 kelas A tahun 2024 Launching buku yang berjudul “Pemimpin Hebat: Kepala Sekolah Sebaga Acuan Pengembanagn Pendidikan” karya ini merupakan kumpulan tugas karya ilmiah mahasiswa yang dibimbing langsung oleh dosen pengampu Dr. Ahmad Muhlis, M.A. disusunnya buku ini untuk menjadi acuan dan referensi terhadap kepala sekolah dan calon kepala sekolah, guru serta para pengembang pendidikan dalam rangka menata manajemen pendidikan berdasarkan strategi yang di tawarkan penulis.

Kepala sekolah sebagai otonom pendidikan memiliki hak dan wewenang untuk mengatur system yang ada pada pendidikan, seperti manajemen sekolah, menentukan kurikulum, merencanakan program pembelajaran,dan pengembangan mutu serta evaluasi terhadap program pendidikan dan pengajaran serta peningkatan potensi siswa dari berbagai aspek diantaranya: karakter, kedisiplinan dan bimbingan sehingga siswa dapat menyesuaikan diri terhadap perkembangan pada era digital.

Kaprodi magister Pendidikan Agama Islam (PAI) Dr. Maimun, S.H.I., M.Pd.I. menyampaikan rasa syukur terhadap terbitnya buku mahasiswa “Alhamdulillah, kesadaran literasi mahasiswa Magister PAI sudah terbangun dengan baik, buku ini salah satu buktinya, semoga semakin menjamur dan berkah”. Buku ini di tulis oleh 14 mahasiswa kelas A diantaranya Yusril Mahendra, Moh. Rafiuddin, Khoirina Badriyah, Mokhlis, Ach. Syafiq Fahmi, Hamdani, Maszeri, Muhammad Shohibuddin, Qomaruddin, Faridatul Jannah, Tika Hestiarini Utami, Intan Dewi Permatasari, Faiqatul Munawwarah, Iik Timamah. pembuatan buku ini tentunya masih jauh dari kata sempurna, maka perlu kritik dan saran dari pembaca. Dan kami ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah banyak memberikan kontribusi dalam penyusunan buku ini. Hal ini disampaikan pada kata pengantar buku sebagai pemungkas berita kali ini.